Jambi Line
Selasa, 3 Oktober 2023
  • Home
  • Daerah
  • Nasional
  • Gaya Hidup
  • Politik
  • Pendidikan
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Hiburan
  • Khazanah
  • Foto
  • Video
No Result
View All Result
Jambi Line
No Result
View All Result
Jambi Line
No Result
View All Result

Teken MoU dengan 3 Asosiasi, ATJ Perkenalkan Program Kartu Simpang Bara

Novan Riansyah by Novan Riansyah
14 Agustus 2023
in Daerah
Share on FacebookShare on Twitter
Dibaca: 69

Jambi Line – Ketua Umum (Ketum) Asosiasi Transportir Jambi (ATJ), H. Karya di menggelar ngopi bareng sekaligus melakukan MoU bersama 3 Asosiasi baru bara, di Hotel Rumah Kito Resort pada Minggu (13/08/2023) sore di lokasi.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua Organda Jambi, Madian
Jefri Bintara Pardede, selaku Plt Asosiasi Sopir Batu Bara Jambi (ASABA), Ketua Pengurus Asosiasi Bersama Pengemudi Angkutan Batubara (BPABB) Provinsi Jambi, Datuk Sarkoni dan Karyadi, Ketua Umum Asosiasi Transportir Jambi (ATJ).

Pada kesempatan ini, Karyadi memaparkan program nyata yang akan dilakukan oleh ATJ dalam mengurai persoalan baru bara di Provinsi Jambi. Tentunya, dalam memaksimalkan upayanya tersebut harus melibatkan berbagai pihak seperti ASABA, Organda dan BPABB.

“Seperti program yang tadi saya sampaikan, kita ATJ akan bersinergi dengan pemerintah maupun perusahaan tambang. Ini agar Tata Niaga batu bara di Jambi ini dapat berjalan dengan baik, dengan kaedah yang telah ditentukan pemerintah,” ujarnya.

Salah satu program unggulan ATJ ini, yakni memberikan manfaat bagi masyarakat setempat yang dilalui oleh armada batu bara. Selain itu juga mereka menyiapkan Satgas di lapangan untuk memantau truk batu bara, serta menyiapkan CSR nantinya yang akan diberikan manfaatnya untuk masyarakat luas.

“Salah satu program unggulan melalui kartu Simpang Bara ini, tersedia CSR nanti. Kemudian menyiapkan Satgas di lapangan dan memperbaiki jalan yang rusak akibat truk batu bara tersebut,” terangnya.

Oleh karena itu, bagi sopir angkutan yang nantinya membandel dan tidak mentaati kesepakatan yang telah disepakati antara perusahaan tambang dan ATJ, maka nanti akan dibuatkan peraturan dan sanksi.

“Tentu akan ada sanksi. Tadi juga sudah bicara sama pak Sekda juga, jadi akan kami buatkan sanksi. Sanksinya bisa saja sanksi hukum maupun sanksi adat,” tuturnya.

Hal serupa juga disampaikan Madian, selalu Ketua Organda Jambi. Ia mendukung program ATJ dan berharap semoga kedepan ATJ bisa membawa angkutan batu bara di provinsi Jambi ini semakin tertib. “Tentunya kita dari Organda Jambi akan mendukung ATJ dalam menjalankan program nya, menghadapi persoalan angkutan baru bara ini,” imbuhnya.

Sama dengan Mandian, Ketua BPABB Provinsi Jambi juga siap mendukung ATJ dalam menjalankan program nya untuk mengurai persoalan angkutan batu bara di Jambi ini.

“Untuk itu, semoga dengan adanya program dari ATJ ini dapat mengurai persoalan angkutan batu bara di Provinsi Jambi ini. Terutama kemacetan dan lainnya,” imbuhnya.

Sementara itu, Jefri Bintara Pardede juga mengungkapkan hal yang sama. Dimana, Plt ASABA Jambi itu akan ikut bekerja dengan ATJ dalam membenahi persoalan angkutan batu bara di Provinsi Jambi ini.

“Untuk itu, mari kita sama-sama berjuang untuk membenahi persoalan angkutan batu bara di Provinsi Jambi ini kedepannya.” Tukasnya.

Untuk diketahui, ada beberapa program unggulan yang digalang oleh ATJ melalui Kartu Simpang Bara ini. Diantaranya yakni sebagai berikut;

– Pemantauan kondisi jalan secara online untuk angkutan batu bara
– Pemantauan kondisi cuaca secara online
– Laporan keadaan darurat
– Pengaturan jalan oleh Satgas ATJ dan penindakan laporan adanya Pungli
– Sudah termasuk biaya retribusi resmi
– Serta berkontribusi untuk perbaikan jalan dan bantuan CSR bagi tiap desa di sepanjang jalan yang dilalui Hauling batu bara

Previous Post

Semarak Lomba Olahraga Tradisional Antar SKPD, Wako Ahmadi : Kuatkan Jalinan Silaturahmi dan Kebersamaan

Next Post

Soroti Kasus Penarikan Mobil Warga Jambi, Anggota DPRD Provinsi Angkat Bicara

Next Post
Sapuan Ansori Anggota DPRD Provinsi Jambi

Soroti Kasus Penarikan Mobil Warga Jambi, Anggota DPRD Provinsi Angkat Bicara

Discussion about this post

Terpopuler

  • Eka Satria memasak chicken steak dengan saus premimum racikan rumahan. (Foto: Jambi Line)

    Berhenti dari Perusahaan Asuransi, Pria di Jambi Sukses Dagang Chicken Steak

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kabut Asap Makin Jadi di Jambi, Ketua DPRD Minta Fokuskan Pencegahan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Berkunjung ke UMKM Rempeyek Ilham, Budi Setiawan : Semoga Menjadi Motivasi Bagi Masyarakat Jambi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tanggap Darurat Asap, Pemkot Jambi Rumahkan Siswa

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Mengenal Keunggulan Nixon Watches Serta Rekomendasi Berbagai Macam Seri Modelnya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Terbaru

  • Memiliki Kinerja baik, 7 KKKS Raih Penghargaan Subroto 2023
  • Kabut Asap Makin Jadi di Jambi, Ketua DPRD Minta Fokuskan Pencegahan
  • Tanggap Darurat Asap, Pemkot Jambi Rumahkan Siswa
  • Kualitas Udara di Jambi Tidak Sehat, Disdik Minta SMA Sederajat Belajar Daring
  • Kabut Asap Selimuti Jambi, Anak-anak Terpaksa Belajar di Rumah Secara Daring

PT. Media Berlian Indo
Jl. M.H. Thamrin, Kel. Beringin, Kec. Pasar Jambi, Kota Jambi, 36124
Email: redaksi@jambiline.com

   

  • Kode Etik Jurnalis
  • Pedoman Ramah Anak
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Tentang Kami

© 2023 Jambi Line | Developed by: WEBSITEKU.

No Result
View All Result
  • Home
  • Daerah
  • Nasional
  • Gaya Hidup
  • Politik
  • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Hukum dan Kriminal
  • Olahraga
  • Teknologi
  • Hiburan
  • Khazanah
  • Foto
  • Video

© 2023 Jambi Line | Developed by: WEBSITEKU.