Jambi Line – Anies Baswedan, bakal calon Presiden RI, menyebutkan Indonesia bisa menjadi lumbung pangan Asia bila desa-desa dikembangkan. Ini disampaikannya saat menghadiri rapat kerja nasional Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) di gedung Universitas Jambi, Muaro Jambi, Rabu (26/7).
Ia melihat potensi desa-desa di Indonesia yang begitu besar. Kata Anies, saat ini sebagian besar atau sekitar 85 persen penduduk Indonesia tinggal di desa-desa. Di kawasan desa pula potensi alam dan persawahan masih berlimpah.
Namun, belakangan ini penduduk desa terus berkurang. Begitu pula persawahan yang terus menyusut.
“Dengan melihat situasi seperti ini kita tidak bisa mendiamkan desa berjuang sendirian. Negara harus melakukan intervensi menyelamatkan agar desa tumbuh, berkembang, bertahan, dan bisa menjadi penopang,” katanya.
Baco Jugo: 2 Bakal Calon Presiden Datang dalam Rapat APDESI, tapi Ganjar Tidak
Bila kondisi terus terjadi, maka Indonesia akan dilanda masalah pangan yang serius. “Bapak ibu bayangkan kalau penduduk kota meningkat, sedangkan penduduk desa menurun, jumlah sawah menurun, tentu ketahanan pangan kita menjadi tantangan,” kata Anies.
Dengan demikian, Anies ingin desa-desa dimajukan dan dikembangkan, tidak hanya kota. Masyarakat harus diberikan akses seluas-luasnya untuk mengelola sumber daya alam.
“Jangan hanya berbicara desa dan kota di Indonesia bagaimana. Desa dimajukan supaya Indonesia bisa menjadi lumbung pangan Asia sehingga kekuatan Desa itu tumbuhnya lebih besar,” katanya.
Ia pun mengatakan kepala desa harus diberikan ruang yang lebih luas dan fleksibel. Apalagi mengingat kepala desa lebih tahu permasalahan di daerahnya.
“Misalnya tentang dana desa, bagaimana dana desa bisa digunakan sesuai dengan kebutuhan desa. Bukan dana desa dikerjakan sesuai aturan saja. Kalau dikerjakan sesuai aturan, sama semua dengan desa. Efek dari pembangunan yang diharapkan tidak akan terjadi,” tuturnya.
Baco Jugo: Curhat Saat Rapat APDESI, Prabowo: Emang Enak Dikalahkan Dua Kali ?
Namun, kapasitas kepala desa juga harus ditingkatkan agar mempunyai kemampuan manajemen yang baik.
“Kan banyak sekali permasalahan yang terjadi. Juga mengenai badan usaha milik desa (BUMdes) itu adalah institusi yang harus dibesarkan supaya perekonomian desa dengan perekonomian di luar desa bisa disambungkan,” kata Anies.
Saat berada di rapat itu, Anies memang sempat berdialog dengan kepala desa dari berbagai provinsi.
“Yuk kita buat road maps dengan sama sama agar desa menjadi mandiri dan rakyat sejahtera,” katanya.
Discussion about this post